Type Bangunan : Rumah Tinggal
Konsep Bangunan : Rumah Minimalis Modern
Lokasi : Mojokerto, Jawa Timur
Ukuran Tanah : 5 x 15 m
Ukuran Bangunan : 50 m2
Owner : Bpk Rizal
Status : Pelaksana
Perencana : Handoko
Kali ini kami ingin membahas mengenai desain fasad rumah minimalis modern. Bagi yang belum mengerti apa itu fasad, fasad merupakan sisi-sisi bangunan, baik itu depan, belakang, maupun samping kanan dan kiri bangunan. Fasad merupakan salah satu bagian penting dari desain sebuah bangunan atau arsitektur karena bagian fasad merupakan bagian eksterior rumah yang paling mencolok dan dinilai pertamakali oleh mereka yang melihatnya.
Jika bagian fasad rumah minimalis modern Anda sudah terlihat buruk, maka orang pun enggan untuk melihat lebih jauh ke dalam, rumah, Selain itu fasad rumah minimalis modern terlihat tidak bagus, akan menyebabkan orang enggan untuk membeli rumah minimalis Anda, sehingga bisa dibilang bentuk dan desain fasad rumah minimalis modernsangat menentukan tinggi atau rendahnya nilai jual dari rumah. Semakin unik nilai estetikanya maka akan semakin tinggi nilai pasaran rumahnya.
Membuat fasad rumah minimalis modern dengan bentuk dan warna yang unik serta menarik hingga rumah minimalis Anda mempunyai ciri khas dan dapat menarik perhatian mereka yang melihatnya. Dengan mempunyai ciri khas tertentu menggunakan desain fasad rumah minimalis modern yang unik, rumah Anda jadi bisa lebih mudah dikenali dan diidentifikasi.
Anda bisa menyesuaikan desain fasad dengan jenis kepribadian atau karakter rumah yang ingin diangkat. Desain fasad atau eksterior standar untuk rumah minimalis modern kebanyakan memang menggunakan warna abu-abu, putih dan hitam. Tapi, jika Anda ingin menimbulkan kesan ceria pada desain fasad rumah minimalis modern, Anda bisa menyelipkan warna ungu, merah atau kuning terang sebagai warna-warna pemanis.
Agar fasad rumah minimalis modern terlihat lebih menarik tambahkan tiang-tiang kecil berulang untuk penambahan tekstur pada eksterior rumah. Selain itu bisa juga tambahkan permainan ekspos material yang terbuat dari rangkaian batu alam, semen yang diukir, bentuk kanopi atau pintu depan dan jendela unik yang bersuasana kotak-kotak lebar atau kecil. Sedangkan untuk memberi kesan kokoh, kuat dan tegas, Anda bisa menggunakan tiang-tiang penyangga atau pagar rumah dengan pola horizontal, vertikal atau diagonal berulang.
0 komentar:
Posting Komentar
Silahkan Tinggalkan Pesan di bawah ini :