SM Biro Bangunan - Mojokerto

Info cara order bisa dilihat di halaman CARA PEMESANAN DESAIN,
untuk tanya jawab silahkan kontak by phone / sms atau kirimkan pesan by e-mail ke : sm.birobangunan@gmail.com



Motto : Anda-lah Arsiteknya, kami hanya membantu mewujudkan bangunan impian Anda

RUMAH MODERN KLASIK MEDITERANIA

Anda ingin mendesain rumah dengan type modern klasik mediterania? Tapi bingung mau desain rumah seperti apa? Oke, kami akan memberikan beberapa desain berbagai type rumah untuk Anda. Tentunya desain rumah tersebut sebenarnya sudah ada sejak zaman dahulu kala, hingga hari ini. Berikut ini, akan kami paparkan beberapa jenis desain rumah yang pernah trend sekitar 50 tahun yang lalu, tetapi masih relevan untuk inspirasi ide desain rumah masa kini.

INFORMASI
Type Bangunan : Rumah Tinggal
Konsep Bangunan : Rumah Modern Klasik Mediterania
Lokasi : Sidoarjo, Jawa Timur
luas Tanah : 675 m2
Luas Bangunan : 412 m2 (2 Lantai)
Owner : Bpk Amang Kamaludin
Status : Wiraswasta
Perencana : Handoko


Konsep rumah modern nan elegan namun klasik sangat tepat digunakan untuk mendeskripsikan hunian tipe Mediterania. Hunian Mediterania adalah perpaduan gaya modern dengan klasik yang elegan dan menakjubkan. Perpaduan dari bangunan yang cenderung modern namun dengan arsitektur Mediterania menciptakan kesan elegan, mewah namun tak berlebihan dan tetap klasik. Rumah tipe Mediternia menjadi favorit yang mulai menarik perhatian developer ataupun konsumen. Walaupun terkesan untuk kalangan menengah ke atas namun konsep mewah ini sepadan dengan konsep elegan yang diaplikasikan pada hunian ini. Penggabungan konsep Mediterania dengan bangunan modern menjadikan hunian anda bak istana ditengah komplek perumahan yang modern di masa kini.

Kita pasti tahu bahwa rumah klasik jika dilihat terkesan kokoh dan sangat kuat, apalagi dengan tampilan yang megah, maka seakan-akan rumah klasik itu terbuat dari baja-baja tebal. Nah, hingga kini rumah klasik itu masih banyak sekali, dan banyak juga yang tertarik ingin membuat rumah klasik tapi lebih modern. Karena pastinya rumah klasik dibuat dari bahan-bahan yang lebih kuat dan lebih kokoh, namun rumah modern lebih cenderung ke desainnya yang lebih modis.


Konsep rumah modern bergaya Mediterania ini umumnya didominasi warna putih yang terlihat agung, modern namun elegan dan memberi nuansa klasik yang kental terasa. Warna putih dipilih untuk hunian bergaya Mediterania untuk menambah kesan agung dan klasik namun tetap modern dalam struktur bangunan bergaya minimalis yang simple. Selain  putih, warna abu-abu, hitam dan keemasan menjadi warna-warni dominan yang di aplikasikan kepada rumah modern bergaya Mediterania ini. Warna-warna tersebut dikombinasikan menjadi satu sehingga tercipta kesan yang artistik, klasik dan elegan.

Nah, itulah ulasan dari kami tentang keistimewaan desain rumah type modern klasik mediterania, Selamat Mencoba dan berinspirasi.....

INSPIRASI FASAD RUMAH MINIMALIS MODERN

INFORMASI
Type Bangunan : Rumah Tinggal
Konsep Bangunan : Rumah Minimalis Modern
Lokasi : Mojokerto, Jawa Timur
Ukuran Tanah : 5 x 15 m
Ukuran Bangunan : 50 m2
Owner : Bpk Rizal
Status : Pelaksana
Perencana : Handoko

Kali ini kami ingin membahas mengenai desain fasad rumah minimalis modern. Bagi yang belum mengerti apa itu fasad, fasad merupakan sisi-sisi bangunan, baik itu depan, belakang, maupun samping kanan dan kiri bangunan. Fasad merupakan salah satu bagian penting dari desain sebuah bangunan atau arsitektur karena bagian fasad merupakan bagian eksterior rumah yang paling mencolok dan dinilai pertamakali oleh mereka yang melihatnya.

Jika bagian fasad rumah minimalis modern Anda sudah terlihat buruk, maka orang pun enggan untuk melihat lebih jauh ke dalam, rumah, Selain itu fasad rumah minimalis modern terlihat tidak bagus, akan menyebabkan orang enggan untuk membeli rumah minimalis Anda, sehingga bisa dibilang bentuk dan desain fasad rumah minimalis modernsangat menentukan tinggi atau rendahnya nilai jual dari rumah. Semakin unik nilai estetikanya maka akan semakin tinggi nilai pasaran rumahnya.

Membuat fasad rumah minimalis modern dengan bentuk dan warna yang unik serta menarik hingga rumah minimalis Anda mempunyai ciri khas dan dapat menarik perhatian mereka yang melihatnya. Dengan mempunyai ciri khas tertentu menggunakan desain fasad rumah minimalis modern yang unik, rumah Anda jadi bisa lebih mudah dikenali dan diidentifikasi.

Anda bisa menyesuaikan desain fasad dengan jenis kepribadian atau karakter rumah yang ingin diangkat. Desain fasad atau eksterior standar untuk rumah minimalis modern kebanyakan memang menggunakan warna abu-abu, putih dan hitam. Tapi, jika Anda ingin menimbulkan kesan ceria pada desain fasad rumah minimalis modern, Anda bisa menyelipkan warna ungu, merah atau kuning terang sebagai warna-warna pemanis.


Agar fasad rumah minimalis modern terlihat lebih menarik tambahkan tiang-tiang kecil berulang untuk penambahan tekstur pada eksterior rumah. Selain itu bisa juga tambahkan permainan ekspos material yang terbuat dari rangkaian batu alam, semen yang diukir, bentuk kanopi atau pintu depan dan jendela unik yang bersuasana kotak-kotak lebar atau kecil. Sedangkan untuk memberi kesan kokoh, kuat dan tegas, Anda bisa menggunakan tiang-tiang penyangga atau pagar rumah dengan pola horizontal, vertikal atau diagonal berulang.


Bagaimana? Tertarik untuk mendesain fasad rumah minimalis modern untuk rumah baru Anda?

RUMAH MINIMALIS MODERN

INFORMASI
Type Bangunan : Rumah Tinggal
Konsep Bangunan : Rumah Minimalis Modern
Lokasi : Mojokerto, Jawa Timur
Ukuran Tanah : 154 m2
Ukuran Bangunan : 157 m2 (2 lantai)
Owner : Bpk Agung
Status : Wiraswasta
Perencana : Handoko



Sudah lama kami tidak menyapa teman-teman setia Biro Bangunan, karena banyak kesibukan. kami ingin berbagi kembali tentang artikel-artikel rumah yang pernah kami kerjakan sebelumnya, kali ini kami upload tentang rumah yang berkonsep minimalis modern. dengan luas tanah 154 m2 dan owner meminta agar setiap ruangan terlihat luas, nyaman, dan sirkulasi udara dan cahaya bisa masuk dengan maksimal, kami sengaja tidak mendesain ruang garasi karena lahan tanah tidak terlalu lebar maka kami mendesain rumah dengan mengoptimalkan ruangan agar terlihat luas, untuk penempatan garasi kami membuat carport dengan atap menggunakan dack beton. untuk mempercantik penampilan kami mengkombinasikan pagar dengan motif sederhana menggunakan kayu-kayu vertikal agar terlihat lebih indah. semoga bisa menginspirasi pembaca yang khususnya mau membangun rumah pribadi.